Posts


Kelebihan AC split duct dibanding jenis AC lainnya

Tidak Berisik

Sistem suara pada AC terkadang sangat mengganggu apalagi di malam hari saat lingkungan di sekitar sunyi senyap. Berbeda dari jenis AC lainnya, AC split duct tidak menimbulkan suasa yang bising. Anda yang butuh waktu tenang terutama saat istirahat malam, direkomendasikan untuk menggunakan AC ini.

Apalagi jika Anda memiliki bayi di rumah atau anggota keluarga yang sensitif dengan suara. Menggunakan AC yang berisik hanya akan memberikan ketegangan setiap harinya. Anda yang awalnya ingin hidup tenang dan nyaman dengan AC justru merasakan kebalikannya.

Tidak Mengganggu Desain Interior

Keunggulan AC split duct untuk kantor artinya membuat desain interior kantor Anda tetap terlihat formal dan profesional seperti biasanya. AC ini bisa dipasang secara tersembunyi sehingga tidak terkesan mencolok. Justru memberikan kesan rapi pada setiap ruangan kantor.

Akan memberikan kesan yang berbeda jika Anda menggunakan AC standing, jenis AC ini tidak hanya mencolok tapi memakan banyak tempat. Bukan jenis AC yang baik untuk diinstall di area perkantoran terutama jika luas ruangan kantornya sempit. AC standing juga tidak membuat ruangan dingin secara merata.

Mudah Dirawat dan Dibersihkan

Sebelum memasang AC split duct baiknya Anda pilih tempat yang tepat. Pemilihan tepat akan mempengaruhi proses perawatannya. Tapi pada dasarnya, perawatan yang dibutuhkan untuk menjaga kualitas AC split duct tidak banyak.

AC ini bisa dirawat dan dibersihkan dengan mudah, Anda tidak perlu membawanya ke tempat servis. Cukup bersihkan seorang diri. Untuk tata cara membersihkan AC split duct bisa Anda pelajari sendiri dari internet.

Tidak Bocor

Salah satu masalah umum yang sering dikeluhkan seseorang saat menggunakan AC adalah kebocoran. Air yang merembes keluar dari penggunaan AC membuat bagian lantai menjadi lembap. Kondisi ini tidak akan terjadi jika Anda pasang AC split duct di rumah.

Ketika AC tidak bocor dan membuat Anda merasa tidak nyaman, sama artinya dengan menghindari pengeluaran biaya untuk memanggil jasa servis. Tandanya, AC split duct telah membuat Anda bisa mengurangi pengeluaran.

Menggunakan AC sudah menjadi gaya hidup manusia. Beberapa orang bahkan sering kali berganti AC dan baru berhenti setelah menemukan jenis AC terbaik. Dengan memahami semua kelebihan AC split duct sebagaimana yang dijelaskan di atas. Apakah Anda memutuskan untuk berganti AC? Atau masih bersikukuh untuk menggunakan AC yang lama.

Source: Wahana


Cara memilih AC untuk apartemen memang bisa menjadi hal yang membingungkan untuk sebagian orang. Hal ini karena banyak sekali jenis dan pilihan AC di luar sana yang bisa dipilih. Penggunaan AC untuk apartemen juga harus diperhatikan bentuk dan jenisnya. Dikarenakan ruangannya yang kecil, maka bentuk AC harus dipilih sebaik mungkin agar bisa menyesuaikan dengan ruangan, juga agar ruangan tidak semakin sesak dan kecil.

Di apartemen biasanya terdapat beberapa ruangan yang perlu menggunakan AC. Jenis AC untuk apartemen yang cocok dan biasa digunakan adalah tipe multi split. AC multisplit ini sangat cocok untuk di beberapa ruangan di apartemen. Hal ini karena unit outdoor pada AC split bisa dipasangkan dengan beberapa unit indoor, sehingga akan lebih menghemat tempat. Selain itu AC jenis ini juga lebih efisien.

Cara memilih AC untuk apartemen tipe multisplit

Daikin Multi-S 2 atau 3 Connection

Jika Anda sedang bingung untuk memilih AC di apartemen, salah satu merek yang bisa Anda gunakan adalah Daikin Multi-S 2 atau 3 connection. Untuk Anda yang ingin menggunakan 2 AC indoor namun dengan 1 unit outdoor, maka jenis multi-s 2 bisa Anda gunakan. Bahkan jika Anda membutuhkan 3 AC indoor tetap dengan 1 unit outdoornya, maka AC Daikin tipe multi-S 3 bisa Anda gunakan. Keunggulan AC Daikin ini adalah hemat listrik, hemat energi, dan terutama hemat tempat.

LG Dual Cool With Watt Control

Salah satu cara memilih AC split untuk apartemen adalah dengan mempertimbangkan energi yang digunakan. AC LG ini memiliki kelebihan untuk menghemat energi yang dikeluarkan hingga 70%. Meskipun sangat hemat energi, AC ini memiliki kelebihan untuk mendinginkan ruangan dengan cepat hingga 40% jika dibandingkan dengan AC pada umumnya. Kelebihan ini sangat cocok untuk Anda yang tinggal di apartemen dengan daya listrik yang kecil. Ukurannya yang kecil dan ramping sangat cocok untuk ruangan agar tidak semakin sempit.

Polytron Wall-Mounted Multisplit

AC merek Polytron tipe multisplit juga amat direkomendasikan karena AC ini terkenal hemat energi dengan input daya sekitar 30W saja. Lalu kelebihan lainnya yaitu AC ini tidak berisik dan dilengkapi banyak fitur menarik seperti fitur perlindungan IPX0 dan fitur panel serta filter yang mudah dirawat dan dibersihkan. Tidak mengherankan kalau merek satu ini sudah amat terkenal di tanah air karena mutu dan kualitasnya yang memang baik, tidak kalah dari 2 merek di atas.

Demikian beberapa cara memilih AC untuk apartemen yang mungkin cocok untuk Anda. Kedua merek AC split tersebut memiliki berbagai macam kelebihan yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan di apartemen Anda.

Source: Wahana


Kontraktor AC saat ini memang semakin banyak jumlahnya di berbagai area. Hal ini dikarenakan kebutuhan masyarakat akan pendingin ruangan juga semakin meningkat setiap harinya. Cuaca panas membuat keberadaan pendingin ruangan sangatlah penting. terdapat berbagai jenis atau tipe air conditioner atau AC yang dapat diaplikasikan di berbagai ruangan atau bangunan.

Cara membersihkan AC Split

Salah satu tipe pendingin udara yang sering digunakan oleh masyarakat rumahan adalah AC split. Supaya dapat bekerja dengan maksimal, sebaiknya selalu jaga kebersihannya. Hal ini juga banyak disampaikan oleh berbagai pihak kontraktor AC sebagai salah satu langkah perawatan. Membersihkan AC split sangat mudah dan tidak membutuhkan teknisi khusus karena dapat dilakukan secara mandiri. Berikut ini adalah langkah atau cara membersihkannya:

Matikan sumber listrik

Langkah pertama dalam pembersihan pendingin ruangan adalah mematikan AC atau memutus sumber listrik. Langkah ini dapat dilakukan dengan mencabut kabel stop kontak.

Bersihkan bilah ventilasi

Kemudian bersihkan bila-bilah ventilasi dengan vacuum cleaner, lap kering atau kemoceng. Bebaskan bagian ini dari debu sehingga permukaan luarnya menjadi bersih terbebas dari kotoran dan debu.

Lepaskan filter

Cara yang selanjutnya adalah melepaskan bagian filter. Untuk tahap ini, pastikan Anda memiliki buku petunjuk untuk membuka atau melepas filter AC dengan benar. Biasanya distributor AC akan menyertakan buku petunjuk untuk mempermudah konsumen. Bagian AC yang dapat dilepas hanyalah bagian filter saja untuk dibersihkan.

Bersihkan filter

Setelah berhasil dilepas, bersihkan filter dengan mesin penyedot debu atau kuas yang bersih. Biasanya pada bagian filter ini akan terdapat banyak debu yang menempel. Semakin lama dibiarkan, debu akan semakin tebal dan akhirnya dapat mengganggu kinerja pendingin ruangan.

Bilas filter

Setelah debu dan kotoran dibersihkan, lalu bilaslah filter di bawah aliran air. Layaknya petunjuka perusahaan kontraktor AC pada saat pemasangannya bahwa filter haruslah rutin dibersihkan. Apabila perlu, aplikasikan sabun cuci piring cair agar filter menjadi bersih maksimal. Barulah bilas sampai filter bersih dan terbebas dari busa sabun.

Keringkan filter

Setelah disabun dan dibilas bersih, langkah terakhir adalah mengeringkan filter tersebut di tempat yang teduh. Jangan jemur filter di bwah terik matahari karena dapat memberi efek buruk. Ketika filter sudah benar-benar kering, barulah dipasang kembali ke AC dan AC pun siap dioperasikan kembali.

Cara perawatan AC di rumah

Sesuai dengan petunjuk dari distributor AC Indonesia yang professional, AC memang harus dijaga kebersihannya. AC yang kotor memang tidak serta merta memberikan indikasi bekerja tidak normal. Namun selalu menjaga kebersihan pendingin ruangan akan membuat AC lebih awet dan tahan lama. Pembersihan dilakukan minimal 1 kali dalam sebulan. Terdapat beberapa cara lain untuk perawatan selain membersihkannya, antara lain:

  1. Matikan AC saat rumah kosong dan baru nyalakan kembali saat sampai di rumah.
  2. Selalu periksa dan memastikan bahwa tidak ada kebocoran pada pipa saluran unit dalam dan luar.
  3. Mengganti filter setiap 3 bulan sekali khususnya bagi yang punya alergi seperti yang disarankan kontraktor AC terpercaya.
  4. Saat pertama menyalakan AC, jangan langsung menyetel suhu yang paling rendah

Cara membersihkan atau melakukan perawatan sederhana seperti yang dijelaskan di atas akan disampaikan oleh kontraktor AC berkualitas. Dengan begitu, AC akan lebih tahan lama dan bekerja optimal.


AC Ducting biasanya digunakan untuk instalasi AC di satu gedung yang tidak memiliki pengatur suhu di setiap ruangannya. Dengan adanya ducting ini, maka semua kontrol suhu ruangan diatur oleh satu titik, sehingga pengaturan suhu ruangan tersebut akan didistribusikan ke ruangan lain. Dengan menggunakan AC sentral yang bisa mengontrol seberapa besar suhu udara yang diinginkan melalui pipa penyalur.

Sistem AC split duct biasanya dikenal dengan sebutan air handling system. Sistem ini sangat penting sebagai alat penghantar udara yang telah diatur panas atau dinginnya dari sumber yakin AC sentral, sehingga suhu ruangan yang tercakup dalam ducting akan diatur sesuai permintaan. Perkembangan desain duct ini dipengaruhi oleh efisiensi energi, yang merupakan seberapa besar biaya listrik yang dipakai supaya lebih ekonomis, kemudian pengaruh lainnya adalah material, instalasi pemakaian ruang, serta perawatannya.

Komponen dan keunggulan AC ducting

Selain faktor di atas, peenggunaan ducting ini dituntut agar menjamin keselamatan dan kenyamanan pengguna. Oleh karenanya dalam desain ducting terdapat komponen AC split duct yang meliputi desain kebutuhan ventilasi, filtrasi, dan humiditas. Tiap komponen ducting mempunyai manfaat dalam berbagai pengaplikasian tertentu. Karena pada saat sekarang ini ada banyak sekali sistem ducting yang digunakan. Oleh karena itu, kita harus menyesuaikan sistem ducting tersebut dengan kebutuhan masing-masing.

Keunggulan dari AC split duct ini adalah pendistribusian hawa dingin yang bisa dilakukan secara merata hanya dengan satu pusat AC saja. Sistem ini banyak digunakan di mall atau gedung dengan banyak ruangan lainnya. Keunggulan berikutnya dari AC ini adalah lebih ekonomis, karena setiap ruangan akan didistribusikan pendingin udara. Jadi tidak perlu ada indoor tiap ruangan, hal ini tentu saja akan menurunkan biaya pengeluaran.

Selain itu karena indoornya tidak ada di dalam ruangan maka estetika dari ruangan bisa kita maksimalkan karena pemakaian ruangan bisa menjadi lebih luas lagi. Keunggulan terakhir dari sistem ducting ini adalah tidak ada kebisingan suara, karena lebih mengutamakan AC sentral saja sebagai pendingin ruangan.

Instalasi AC tipe split duct

Dalam pemasangan AC Ducting kita harus memperhatikan beberapa hal, yakni:

  1. Perencanaan instalasi, pengoperasian dan perawatan harus dilakukan secara hati-hati. Karena sistem ducting ini hanya menggunakan satu AC saja sebagai pusat pengatur suhu udara.
  2. Memperkirakan kebutuhan biaya investasi untuk AC ducting. Karena pemasangan yang cukup rumit, maka kita harus memperkirakan biaya-biaya apa saja yang dibutuhkan sehingga bisa lebih ekonomis.
  3. Perawatan harus dilakukan dengan baik dan berkala. Hal ini bertujuan agar sistem ini bisa menyalurkan udara secara berlanjut. Untuk mengantisipasi kerusakan pada AC sentral.
  4. Pengaturan temperatur juga harus disesuaikan dengan kebutuhan, agar semua ruangan bisa mendapat suhu yang diinginkan.

Itulah beberapa keunggulan dari AC split duct serta hal yang harus diperhatikan untuk instalasinya.

Sumber : acwahana